icon-langID
logo-amartha
Home / Blog / Pendana / Keuangan / Apa Itu Top Up? Berikut Pengertian, Tujuan, dan Cara Penerapannya
icon-lang
icon-lang

Apa Itu Top Up? Berikut Pengertian, Tujuan, dan Cara Penerapannya

By Tim Blog Amartha - 1 Sep 2024 - 3 min membaca

Memahami apa itu top up dan manfaatnya sebagai transaksi digital esensial bagi kamu yang mengelola bisnis. Sebab, top up memudahkan proses transaksi nontunai dengan keamanan yang lebih terjamin. Khususnya dari risiko seperti pemalsuan uang.

Manfaat dan arti top up dalam transaksi digital juga beragam. Salah satunya adalah mempercepat transaksi yang hanya memerlukan sepersekian detik. Untuk mengenal top up lebih jauh, mari simak selengkapnya melalui informasi di bawah ini:

Apa Itu Top Up?

Top up adalah istilah umum untuk pengisian ulang suatu saldo agar nanti dapat kamu gunakan ketika melakukan transaksi. Dalam pemahaman industri bank, maka top up merujuk pada fasilitas yang bank berikan kepada debitur. 

Aktivitas top up merupakan pemberian pinjaman yang bertujuan meningkatkan kredit dari pihak peminjam. Umumnya, top up menjadi aktivitas yang dilakukan dalam rangka melancarkan macam-macam transaksi. Bisa berupa transaksi e-wallet maupun membeli kebutuhan game. 

Tidak hanya melalui mobile banking. melakukan top up adalah bentuk transaksi yang fleksibel dapat kamu lakukan dengan mengunjungi minimarket hingga ATM di sekitar. Ketersediaan metode top up untuk transaksi digital kini semakin marak. Baik itu untuk pedagang kaki lima, guru, restoran, serta coffee shop. 

Ekonomi digital di Indonesia terus tumbuh dan akan terus mengalami perkembangan transaksi ekonomi digital ke depannya. Hal ini juga didorong oleh kemajuan sistem perbankan online dan hadirnya fintech yang menyediakan kebutuhan dalam urusan keuangan. Dimulai dari transaksi digital lain seperti QRIS hingga online banking yang membuat masyarakat Indonesia mulai terbiasa dengan melakukan berbagai transaksi digital.

Tujuan Top Up dan Cara Penerapannya 

Setelah memahami apa itu top up,  mari lanjutkan dengan mengetahui apa tujuan dari melakukan top up. Pada penggunaan umum di masyarakat, top up bertujuan untuk menambahkan saldo pada kantong elektronik atau e-wallet.

Ketika saldo pada e-wallet telah bertambah, maka selanjutnya saldo tersebut akan digunakan untuk berbagai macam kepentingan. Misalnya:

- Membayar pesanan dari e-commerce;

- Melakukan transfer online ke sesama pengguna e-wallet;

- Melunasi tagihan seperti tagihan listrik, tagihan BPJS, hingga tagihan air;

- Membeli pulsa atau paket internet;

- Melakukan transaksi berlangganan akun premium aplikasi streaming;

- Mentransfer saldo ke bank;

- Membayar biaya jasa transportasi online; 

- Membayar orderan saat makan di restoran atau kafe.

Berbagai tujuan dari top up tersebut menunjukkan arti top up yang penting bagi kehidupan sehari-hari. Sebagian besar tujuan top up berputar pada transaksi pembayaran, pembelian, hingga pelunasan. Itulah mengapa, kamu yang mengelola bisnis perlu memahami top up. 

Pemahaman apa itu top up akan membantu kamu mengembangkan bisnis lebih optimal. Ini mengingat bisnis kamu mengakomodasi permintaan atau kebutuhan konsumen yang ingin bertransaksi menggunakan hasil top up di e-wallet. 

Lalu, bagaimana cara penerapan top up? Secara garis besar, seluruh top up memiliki sistem yang sama khususnya jika kamu top up ke e-wallet. Tahap awal memerlukan login ke aplikasi destinasi top up kamu. 

Setelah itu, pilih opsi e-wallet yang tersedia. Masukkan nomor tujuan yang merupakan nomor akun e-wallet kamu. Kemudian, masukkan jumlah nominal saldo yang akan kamu tambahkan ke dalam e-wallet. Biasanya juga telah tersedia opsi nominal untuk kamu masukkan secara otomatis.

Metode pembayaran sesuai sumber saldo top up adalah langkah berikutnya. Contoh metode pembayaran tersebut yaitu mobile banking. Lanjutkan dengan memasukkan password atau PIN untuk mengkonfirmasi transaksi. 

Jika top up berhasil, maka kamu akan menerima notifikasi dari aplikasinya. Saldo e-wallet pun bertambah dan sudah bisa kamu gunakan untuk berbagai transaksi digital.

Kamu bisa memahami apa itu e-wallet beserta manfaat, kelebihan, serta kekurangannya untuk lebih akrab dengan sistem top up untuk transaksi digital. 

Manfaat Menggunakan Transaksi Digital dan Top Up 

Mengetahui apa itu top up tidak cukup bila tidak memahami berbagai manfaatnya. Beberapa manfaat utama dari transaksi digital dan top up yaitu:

1. Transaksi Lebih Praktis dan Efisien

Top up membuat transaksi digital lebih praktis dan juga efisien terutama di era yang sudah serba canggih. Kamu tidak perlu keluar rumah atau ke tempat tujuan bila ingin melakukan suatu transaksi. Sebab, transaksi bisa dilakukan secara remote atau jarak jauh.

Kemudian, top up membuat kamu tidak perlu lagi membawa uang tunai ke mana pun kamu pergi. Jadi, lebih efisien karena semuanya tersedia di dalam smartphone.

2. Transaksi Lebih Terlindungi

Seluruh transaksi top up memiliki keamanan yang optimal. Kamu tidak perlu terlalu khawatir akan berbagai data yang diminta masukkan pada awal proses top up. 

Sebab, data dan transaksi tersebut dijamin oleh pihak Bank Indonesia sebagai bank pusat yang mewadahinya. Perlindungan transaksi melalui e-wallet juga terjamin karena kamu harus memasukkan PIN terlebih dahulu untuk meloloskan transaksi. Jadi, orang lain yang tidak tahu PIN atau password tidak dapat melakukan top up. 

3. Multifungsi untuk Berbagai Jenis Transaksi

Top up adalah solusi yang multifungsi. Kecanggihan sistem teknologi memungkinkan top up untuk macam-macam transaksi. Mulai dari pembayaran tagihan listrik, transfer uang secara online, serta pembayaran tagihan lain seperti BPJS, air, serta langganan premium aplikasi streaming.

Kamu hanya perlu memiliki smartphone yang sudah mendukung untuk top up transaksi digital. Waktu dan tempat melakukan transaksi pun sebagian besar bisa dilakukan kapan saja. Jadi, sangat memudahkan bagi kaum yang ingin segalanya cepat selesai.

4. Menghemat Waktu dengan Transaksi Lebih Cepat

Sistem top up untuk transaksi digital berjalan secara online. Itulah yang membuat transaksinya bisa berjalan lebih cepat, bahkan hanya hitungan detik saja. Top up adalah solusi untuk menghemat sangat banyak waktu. 

Seperti ketika kamu berbelanja bahan makanan. Kamu tinggal memilihnya dari aplikasi penyedia bahan makanan online, setelah itu kebutuhan untuk masak makanan harian pun bisa terpenuhi.  

5. Memiliki Fitur Riwayat (Transaksi Lebih Transparan)

Pada e-wallet yang mendapat tambahan saldo dari top up, tersedia fitur riwayat yang akan menunjukkan mutasi rekening. Fitur tersebut membantu kamu melacak serta memantau keuangan secara berkala. Penggunaan e-wallet kamu jadi lebih terkendali setelah ini. 

Demikian pembahasan mengenai apa itu top up serta berbagai manfaatnya. Sebagai pemilik bisnis, kamu perlu memastikan pelayanan terhadap pelanggan selalu prima. Kamu wajib melengkapi fasilitas bisnis dengan menyediakan peralatan yang memadai untuk mendukung metode top up. 

Selain transaksi digital untuk mengembangkan bisnis. Memiliki tambahan modal adalah hal lain yang perlu kamu dipikirkan. Bila membutuhkan sumber pendanaan yang efisien, pilihlah pinjaman kelompok dari Amartha! Kamu akan mendapatkan modal bisnis untuk digunakan dengan produktif. Tidak hanya itu, tim Amartha akan mendampingi tim kamu agar perjalanan bisnis lebih terkendali.

Tidak perlu khawatir pengajuannya sulit! Sebab, Amartha menjamin kamu mendapatkan kemudahan dari awal proses mengajukan pinjaman. Sesuai namanya, pengajuan berlaku berkelompok. Ini akan menguntungkan kamu karena risikonya telah terukur.

Proses pencairannya pun cepat dan bebas potongan biaya admin. Untuk merasakan kemudahan pinjaman kelompok di Amartha, ajak setidaknya 15 hingga 25 orang yang domisilinya berdekatan denganmu sebagai kelompok pengajuan. Cek informasi selengkapnya di laman pinjaman kelompok Amartha.

Sebagai peminjam (borrower) di Amartha, kamu juga berkesempatan untuk menjadi Agen Amartha yang punya banyak keuntungan!

Artikel Terkait

apa itu top up

Apa Itu Top Up? Berikut Pengertian, Tujuan, dan Cara Penerapannya

Keuangan
Apa itu barcode

Apa Itu Barcode? Berikut Pengertian, Jenis, dan Manfaatnya

E Wallet Adalah

E Wallet Adalah Dompet Digital: Pahami Manfaat, Kelebihan dan Kekurangannya

Keuangan
apa itu uang elektronik

Apa Itu Uang Elektronik? Berikut Pengertian, Manfaat, dan Jenisnya

Keuangan

Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?

Hubungi Kami SEKARANG

https://access.amartha.com/uploads/invite_a21debce13.png