icon-langID
logo-amartha
Home / Blog / Mitra / Tips Bisnis / Pinjaman Modal Usaha Tanpa Jaminan Dengan Cara Meminjam Secara Berkelompok
icon-lang
icon-lang

Pinjaman Modal Usaha Tanpa Jaminan Dengan Cara Meminjam Secara Berkelompok

By Team Amartha Blog - 28 Aug 2016 - 3 min membaca

Dalam bisnis, langkah pertama yang harus dilakukan adalah menilai kelayakan. kemudian setelah itu menentukan target pasar, kompetisi, hingga tenaga kerja dan manajemen resiko investasi.

Bila semua perencanaan telah matang, selanjutnya mencari modal yang bisa bersumber dari pinjaman modal usaha atau pun kocek sendiri.

Bagi yang memiliki ketersedian modal tentu bukan masalah melakukan proses produksi secara bertahap maupun massal. Namun, tidak demikian dengan pengusaha dengan kocek seadanya.

Pinjaman modal usaha biasanya bersumber dari bank atau lembaga keuangan lainnya, salah satunya adalah Amartha.com.

Amartha.com sendiri merupakan perusahaan Financial Technology (FinTech) yang menggunakan platform peer to peer lending. Di marketplace ini para investor dapat dengan mudah memilih usaha apa yang akan diinvestasikannya melalui investasi online.

Dengan bergabung sebagai anggota perusahaan Financial Technology (FinTech), Amartha.com, anda bisa melakukan pinjaman modal usaha tanpa perlu menggunakan jaminan. Caranya dengan meminjam secara kelompok dengan dana investasi online dari para investor.

Kenapa peminjaman di Amartha dilakukan secara kelompok?

Hal ini guna meminimalisir para anggota yang mengalami gagal bayar atau pailit sehingga usaha harus gulung tikar. Dengan sistem ini, tanggung renteng di dalam kelompok berlaku bila ada anggota yang tidak bisa melakukan pembayaran.

Dengan adanya sistem Group Lending (kelompok), Amartha berhasil membuktikan prestasi  0 persen kasus gagal bayar selama 5 tahun berturut. Tidak heran, melakukan investasi online di marketplace lending Amartha.com tergolong investasi aman dan menguntungkan.

Berikut cara melakukan pinjaman modal usaha tanpa jaminan dengan meminjam secara kelompok:

1. Membentuk Kelompok

Untuk pinjaman modal usaha tanpa jaminan, para anggota diharuskan membentuk kelompok yang terdiri dari 15 hingga 20 orang di area tempat tinggalnya.

Selain itu, pelatihan wajib diikuti oleh calon peminjam sebelum diberikan pembiayaan

2. Pemberian Pembiayaan

Setelah dilakukan review, proposal pembiayaan akan terdaftar di marketplace Amartha.com untuk ditawarkan kepada investor yang berminat.

Setelah mendapatkan komitmen dana dari investor yang melakukan investasi online, Amartha akan memfasilitasi aqad dan pencairan kepada peminjam.

3. Mengikuti Pertemuan Kelompok Mingguan

Setiap anggota wajib mengikuti pertemuan mingguan dengan field officer Amartha selama proses pembiayaan berlangsung. Selain itu monitoring secara berkala juga akan dilakukan untuk melihat perkembangan usaha para peminjam.

Cukup dengan 3 langkah mudah diatas, para pengusaha baik yang usaha kecil menengah maupun mahasiswa dapat memperoleh pinjaman modal usaha tanpa jaminan.

Siap menambahkan untuk memulai usaha?

Artikel Terkait

Marak Penipuan Investasi Online, Begini Modusnya!

Gaya Hidup

Mengenal Masing-masing Risiko Investasi Ini, Yuk!

Keuangan

Tips Pilih Perusahaan Investasi Online Modal 100 Ribu Yang Aman

Keuangan

Investasi Online di Platform P2P Lending, Apa Keuntungannya?

Keuangan

Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?

Hubungi Kami SEKARANG

https://access.amartha.com/uploads/invite_a21debce13.png