

Tak Hanya Perhiasan dan Alat Salat, Ini Deretan Alternatif Mahar Yang Bisa Kamu Coba!
By Team Amartha Blog - 5 Jul 2021 - 3 min membaca
Mahar merupakan harta atau aset yang diberikan oleh mempelai laki-laki kepada mempelai perempuan sebagai salah satu syarat sah pernikahan. Umumnya mahar pernikahan dalam bentuk uang atau seperangkat alat salat.
Tahukah kamu? Sekarang ini, mahar diimplementasikan dalam beragam bentuk asalkan tetap berguna untuk mempelai wanita. Maksudnya, memiliki manfaat dan nilai serta disepakati antara kedua belah keluarga.
Mengenal Couple Married Wallet dan Fungsinya untuk Manajemen Rumah Tangga Paska Menikah
Untuk kamu yang sedang mencari alternatif mahar selain uang tunai dan alat salat. Simak beberapa saran berikut ini:
Uang Kuno
Uang Kuno adalah uang langka yang memiliki nilai lebih dan dapat dijadikan sebagai mahar. Meskipun uang kuno tidak bisa menjadi alat tukar di saat ini, namun uang kuno bisa ditukar dengan uang tunai dengan menjualnya ke kolektor uang kuno. Biasanya, semakin langka uang kuno, maka semakin tinggi nilainya.
Logam Mulia
Salah satu alasan logam mulia menjadi alternatif mahar mudah dicairkan menjadi uang. Logam mulia dapat menguntungkan pemiliknya apabila ditukar saat harganya sedang naik. Logam mulia cocok dijadikan sebagai dana darurat ataupun investasi jangka panjang.
Gawat! 90% Orang Indonesia Gak Punya Dana Darurat
Investasi
Investasi merupakan salah satu alternatif mahar yang unik dan memiliki nilai yang terus bertambah. Meskipun memiliki nilai tambah, perlu diingat bahwa setiap instrumen memiliki risikonya masing-masing, ada yang tinggi ataupun yang rendah.
Dengan memberikan mahar berupa investasi, pemilik nantinya bisa mendapatkan keuntungan tergantung dari instrumen investasi yang dipilih. Saat ini ada banyak pilihan investasi, mulai dari saham, reksadana, atau peer to peer lending.
Itulah beberapa alternatif mahar yang bisa kamu pilih. Pastikan kedua belah pihak sudah menyetujuinya, ya. Semoga menginspirasi!
Artikel Terbaru
Artikel Sebelumnya
Artikel Selanjutnya
Artikel Terkait
Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?
Hubungi Kami SEKARANG






