icon-langID
logo-amartha
Home / Blog / Mitra / Tips Bisnis / 10 Peluang Usaha yang Menjanjikan di Masa Pandemi
icon-lang
icon-lang

10 Peluang Usaha yang Menjanjikan di Masa Pandemi

By Team Amartha Blog - 5 Oct 2021 - 3 min membaca

Peluang Usaha yang Bisa Dikembangkan selama Pandemi - Sejak wabah COVID-19 melanda, kehidupan perekonomian masyarakat menjadi semakin sulit. Banyak yang kehilangan pekerjaan dan banyak pula yang usahanya terpuruk.

Tentunya saat ini adalah waktu yang tepat untuk bangkit kembali dan hidup sejahtera seperti sedia kala. Berikut adalah 10 ide peluang usaha yang menjanjikan dan bisa membantumu bangkit di masa pandemi:

1. Jual Beli Online

Peluang usaha di masa pandemi yang paling direkomendasikan saat ini adalah jual beli online. Usaha ini semakin mudah dilakukan dengan berkembangnya teknologi sekarang. Lewat media sosial dan berbagai platform e-commerce kamu bisa menjual berbagai jenis produk. 

2. Kuliner

Bisnis kuliner juga bisa jadi pilihan usaha yang menjanjikan untuk ditekuni selama pandemi. Jenis bisnis ini pun punya lingkup yang sangat luas mulai dari bisnis makanan sehat, camilan atau makanan ringan, frozen food, dan masih banyak lagi. Marketing secara online juga sangat memungkinkan untuk jenis bisnis kuliner. 

3. Bimbingan Belajar

ide usaha - mengajar

Di tengah pandemi ini aktivitas belajar di sekolah diberhentikan dan diganti dengan belajar di rumah. Kamu bisa memulai usaha bimbingan belajar di rumah untuk membantu para siswa belajar. Ini bisa jadi peluang usaha yang potensial dan menghasilkan banyak keuntungan di tengah pandemi.

4. Budidaya Tanaman Hias

Berikutnya ada ide bisnis budidaya tanaman hias yang juga cocok dijalankan di tengah pandemi. Apalagi setelah pandemi berlangsung minat masyarakat terhadap tanaman hias semakin tinggi. Kamutentu bisa mendapatkan untung besar dengan menjalankan bisnis ini.

Baca Juga: Memahami Psikologi Marketing, Tips Bisnis Laris Manis Untuk UMKM

5. Budidaya Ikan Hias

Selain budidaya tanaman hias, peluang usaha budidaya ikan hias juga bisa jadi pilihan tepat. Tak hanya demam tanaman, demam ikan hias juga melanda masyarakat di tengah wabah COVID-19. Tentu saja jenis bisnis ini bisa mendatangkan untung besar dan cocok sekali dikelola di tengah pandemi.

6. Kerajinan Tangan

Bagi kamu yang memiliki bakat membuat beragam jenis kerajinan tangan, maka bisa dijadikan peluang bisnis yang menguntungkan. Jenis bisnis ini juga merupakan ide peluang usaha yang belum banyak pesaing. Selain itu hasil kerajinan tangan juga biasanya dihargai dengan nilai yang cukup tinggi.

7. Bisnis Sembako

Di tengah pandemi yang masih terus berjalan, kebutuhan masyarakat akan sembako akan terus berjalan. Bisnis jual beli sembako bisa jadi pilihan tepat untuk tetap bertahan hidup di tengah pandemi. Agar bisa mendapat lebih banyak untung, sediakan pula layanan delivery untuk pelanggan yang membutuhkan sembako.

8. Dropshipper dan Reseller

Kamu butuh ide bisnis yang tidak perlu modal besar tapi menguntungkan? Dropshipper dan reseller bisa jadi pilihan tepat. Jenis usaha ini juga sangat cocok dijalankan di masa pandemi karena bisa diakses secara online dan bahkan bisa juga ditekuni tanpa modal.

9. Jual Beli Produk Kesehatan

Handsanitizer
Sumber Foto: Unsplash

Di tengah wabah tentu saja berjualan produk kesehatan bisa jadi pilihan tepat. Kamu bisa berbisnis produk masker, hand sanitizer, maupun berbagai jenis produk kesehatan lainnya. Jenis produk ini sekarang sedang sangat dibutuhkan sehingga keuntungan yang diperoleh juga pasti besar.

10. Bisnis Pulsa

aplikasi investasi
Photo by Pexels.com

Zaman sekarang pulsa sudah jadi kebutuhan utama masyarakat. Peluang usaha rumahan berjualan pulsa akan memberi banyak keuntungan di tengah pandemi. Apalagi usaha ini juga mudah dijalankan dari rumah dan tak perlu banyak berinteraksi dengan orang lain.

Itulah tadi 10 peluang usaha yang menjanjikan di masa pandemi. Tentunya setiap jenis usaha punya kelebihan dan kekurangan jadi harus dipertimbangkan matang-matang. Pastikan juga jenis usaha yang dijalankan sesuai dengan passion serta kemampuan yang dimiliki.

Jangan lupa untuk menyisihkan sebagian keuntunganmu demi masa depan yang terjamin dengan melakukan investasi. Salah satu pilihan investasi yang memberikan penawaran menarik adalah Amartha dengan bagi hasil hingga 15% flat per tahun. Yuk download aplikasinya dan pelajari tentang Amartha!

Tags:

Artikel Terkait

cara jadi agen pulsa

Cara Jadi Agen Pulsa dan Dapat Penghasilan Tambahan Tanpa Ribet!

Tips Bisnis
cara menghitung keuntungan jualan

Cara Menghitung Keuntungan Jualan dan Mitigasi Rugi

Tips Bisnis
contoh invoice tagihan

Contoh Invoice Tagihan dan Cara Membuatnya dengan Mudah

Tips Bisnis
invoice adalah

Invoice Adalah Dokumen Penting Bisnis: Ini Pengertian, Jenis, dan Fungsinya

Tips Bisnis

Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?

Hubungi Kami SEKARANG

https://access.amartha.com/uploads/invite_a21debce13.png